Meski
ratusan meter sungai membelah daratan, aktivitas warga tetap terjalin berkat
jembatan. Desainnya pun dibuat indah, dengan tata lampu yang menarik agar
wisatawan punya alasan untuk mengunjunginya.
Tak peduli sepanjang apapun sungai, jembatan tetap diupayakan untuk dibangun.
Tak heran, apabila bangunan ini dinilai sebagai keajaiban buatan manusia.
Di
dunia ini, setidaknya ada lima jembatan terpanjang yang memiliki kekhasan
masing-masing dan tentunya mengundang decak kagum wisatawan. Apa sajakah itu?
Jembatan gantung dengan rentang terpanjang - Akashi Kaikyo, Jepang
Raksasa
baja ini terbentang di atas Selat Akashi yang memisahkan Kobe dan Iwaya.
Panjang rentang tengah jembatan mencapai 1.990 meter. Setiap harinya, jembatan
gantung ini dilewati 23 ribu mobil. Karena menghubungkan area yang sering
dilanda bencana, jembatan pun dibuat tahan gempa.
Jempatan berpenghuni terpanjang - Krämerbrücke, Jerman
Jempatan berpenghuni terpanjang - Krämerbrücke, Jerman
Layaknya
negeri dongeng, Krämerbrücke dibangun sangat cantik dengan sentuhan Eropa
modern. Di atas jembatan sepanjang 78 meter, 62 rumah kayu dibangun dan 32 di
antaranya difungsikan sebagai pusat kerajinan sera toko.
Jembatan terpanjang di atas air - Lake Pontchartrain Causeway, Amerika Serikat
Yang
satu ini tidak dibangun menggantung di udara, melainkan tepat di atas air
dengan beton-beton kokoh. Dengan panjang 23,87 kilometer, jembatan yang
terletak di utara New Orleans tersebut dinobatkan oleh Guinness World
Records sebagai jembatan atas air terpanjang di dunia.
Jembatan lengkung terpanjang - Pont de la Libération, Prancis
Meski
jembatan lengkung masih populer, biasanya dibuat dengan bahan-bahan modern
seperti baja. Tapi tidak dengan jembatan sepanjang 96 meter ini, Pont de la
Libération sudah berusia 100 tahun dan terbuat dari batu bata, menambah aksen
artistik untuk kota.
Jembatan tertutup terpanjang - The Hartland Bridge, Kanada
Di
The Hartland Bridge, para pengguna tak perlu takut panas maupun hujan. Jembatan
sepanjang 391 meter ini tak hanya memiliki atap, namun juga diberi dinding.
Jembatan dibangun pada 1920 dan pernah hancur akibat es. Kabarnya, penutupan
jembatan dilakukan agar bau kayu busuk tak terhirup.
Menurut
pendapat saya seperti yang kita ketahui pada umumnya sebuah jembatan adalah
bangunan yang dibuat oleh manusia yang membelah suatu sungai ataupun jalan dan
berfungsi untuk memudahkan manusia itu sendiri dalam hal penyeberangan dari
satu sisi ke sisi sebelahnya. Tetapi manusia itu sendirilah yang membuat jembatan
tersebut menjadi terlihat indah maupun dalam segi pandang maupun bentuknya.
Maka dari itu setelah membaca artikel di atas dapat dijadikan contoh ataupun
bukti bahwa sebenarnya sebuah jembatan itu bukan hanya berfungsi sebagai sarana
penyeberangan tetapi juga bisa dijadikan objek wisata apabila desain maupun
bentuk dari jembatan itu sendiri.
Referensi : http://life.viva.co.id/news/read/497221-melongok-lima-jembatan-terpanjang-di-dunia
0 komentar:
Posting Komentar